free hit counter code Balita Penderita Hidrosefalus Tunggu Bantuan - JuaraNews Inspirasi Semangat Muda web stats service from statcounter

Hot News


Opini


  • RPJPD JABAR 2025-2045
    RPJPD JABAR 2025-2045

    RENCANA Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) merupakan dokumen perencanaan pembangunan jangka panjang.

    Balita Penderita Hidrosefalus Tunggu Bantuan

    Balita Penderita Hidrosefalus Tunggu Bantuan

    JuaraNews Bandung - Malang kondisi Askyla Furi Aziza balita berusia 1 tahun 7 bulan penderita hidrosefalus yang harus terbaring lemah tak berdaya di atas tempat tidurnya.

     

    Askyla yang kini tinggal bersama neneknya Yayah (50) dan Agus Kusnadi (50) di sebuah kontrakan kecil yang berlokasi di Jalan Aki Padma RT 06/06, Kelurahan Babakan,  Kecamatan Babakan Ciparay, Kota Bandung.Hidup serba kekurangan. 

     

    Dalam memenuhi kebutuhan sehari-harinya, termasuk susu dan pampers Askyla, Yayah hanya mengandalkan usaha warung kecil-kecilan yang di buka di depan kontrakannya. Sang kakek, Agus saat ini menganggur setelah dipecat dari tempat kerja sebagai sekuriti di sebuah ekspedisi pengiriman barang.

     

    Hidup Askyla sangat memprihatinkan, karena dia tidak bisa merasakan belaian dan kehangatan kedua orang tuanya Lida Anggraeni (19) dan Andri Kurniawan (20). 

     

    "Ibunya sudah menikah lagi. Sedangkan ayahnya belum datang lagi kesini. Jadi, kita sebagai kakek dan neneknya yang mengurus segala keperluannya mulai dari lahir hingga saat ini," kata Yayah saat ditemui di kediamannya, Selasa (16/5/2023).

     

    Yayah menceritakan bahwa Askyla lahir secara prematur dengan kandungan 8 bulan 4 hari. Saat lahir, Askyla hanya memiliki berat badan 2 kilo dan tinggi 48 cm. 

     

    Awalnya, kondisi Askyla normal sampai hingga menginjak usia 40 hari pasca kelahiran, timbul benjolan berisi cairan. Saat diperiksa oleh dokter  di Rumah Sakit (RS) Avisena, dia didiagnosis menderita hidrosefalus, kemudian dirujuk ke RSHS Bandung.

     

    Setelah dirujuk ke RSHS Bandung, Askyla masuk ke ruang IGD dan menjalani dua kali operasi. Operasi pertama dilakukan saat usianya 2 bulan, dan operasi kedua saat usianya 8 bulan. 

     

    "Askyla lahir prematur, karena ibunya mengalami mules dan keluar pendarahan. Awalnya normal, pas sudah syukuran (usia 40 hari) muncul benjolan cairan di kepala," ucap Yayah menjelaskan kondisi Askyla.

     

    Pasca operasi itu, hingga usia Askyla menginjak 2 tahun belum ada lagi perawatan yang serius, hanya dilakukan terapi selama 6 bulan sekali yang segala pembiayaannya ditanggung oleh BPJS.

     

    Padahal, kondisi Askyla semakin parah. Anak yang berjenis kelamin perempuan itu bahkan sering kejang-kejang, sehari hampir 8 kali kejang. Tentunya kondisi itu sangat mengkhawatirkan, kondisinya yang lemah dan tubuhnya yang kurus kering.

     

    "Ya, sering kejang, dulu sehari hampir 8 kali kejang. Pas kejang kondisinya seperti struk. Ya, kasih tapi gimana lagi," tuturnya.

     

    Meski begitu, Yayah tetap merasa kesulitan dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari Askyla dan keluarganya karena kondisi ekonomi yang serba pas-pasan. Dia mengaku bahwa belum pernah menerima bantuan yang datang dari pemerintah.

     

    "Dulu ada bantuan dari lembaga zakat dan dari donasi. Dari pemerintah sampai saat ini belum pernah," ungkapnya.

     

    Yayah berharap pemerintah dan orang dermawan mau membantu biaya perawatan dan kebutuhan Askyla. Hal itu diharapkannya, karena dia yakin cucu pertamanya itu bisa sembuh dan kembali normal. 

     

    "Pengen bantuan pengobatan dan kebutuhan Askyla seperti susu, pampers dan lain-lain. Ya, mudah-mudahan pemerintah bisa membantu," tandas Yayah sembari bercucuran air mata.

     

    Bagi siapapun yang ingin membantu Askyla Furi Aziza bisa menghubungi langsung pihak keluarga di nomor: 0821 2637 7413. (*)

    bas

    0 Komentar

    Tinggalkan Komentar


    Cancel reply

    0 Komentar


    Tidak ada komentar

    Berita Lainnya


    Kirmir TPU Cikutra Jebol, 18 Makam Dipindahkan
    Jalan Cingised Rusak Parah, Pemkot tak Merespons
    Pemkot Bandung Komitmen Aman Aset Kebun Binatang
    Aktris Legendaris Rahayu Effendi Minggal Dunia
    Dedi-Erwan Menang, Ini Kemenangan Masyarakat Jabar

    Editorial


      Info Kota


        Inspirasi