free hit counter code 2 Pemain Persib U-20 Bersiap Promosi ke Tim Senior - JuaraNews Inspirasi Semangat Muda web stats service from statcounter

Hot News


Daftar Pemain


    Editorial


      Jadwal Liga


      2 Pemain Persib U-20 Bersiap Promosi ke Tim Senior
      (persib.co.id) Muhamad Adzikry ikuti latihan tim Persib senior

      2 Pemain Persib U-20 Bersiap Promosi ke Tim Senior

      • Senin, 22 Januari 2024 | 13:06:00 WIB
      • 0 Komentar

      JuaraNews, Bandung - Dua pemain Persib U-20 berpeluang mendapat promosi dan memperkuat tim Persib senior pada laga lanjutan Liga 1 2023-2024.


      Kedua pemain belia tersebut, yakni Faris Abdul Hafizh dan Muhamad Adzikry yang sudah diajak bergabung dalam latihan tim Maung Bandung sejak pekan lalu.

       

      Pelatih Persib Bojan Hodak menyebut, sebagai pemain yang sudah terdaftar di skuat Persib U-20, Faris dan Adzikry bisa memperkuat tim senior di Liga 1. Keduanya sebenarnya sudah ama berlatih dengan skuat utama Maung Bandung, namun sejak Persib U-20 berkompetisi di Elite Pro Academy Liga 1, keduanya fokus memperkuat Maung Ngora. Di tim Persib U-20, Faris menempati posisi stoper juga bisa ditempatkan sebagai fullback. Sedangkan Adzikry beroperasi di sektor gelandang.


      "Kami masih akan mengikuti perkembangan adaptasi mereka. Jika performa mereka meningkat atau bisa menyatu dengan tim utama dan kemudian berkembang, kami tentu akan menyimpan mereka di tim utama. Jadi, ada peluang bagi mereka. Ini hal yang normal di klub manapun," kata Hodak.


      Persib U-20 sendri sudah dipastikan gagal lolos ke babak 8 Besar. Namun hal itu tidak akan memengaruhi Hodak dalam memberikan penilaian kepada 2 pemain tersebut.


      "Itu adalah tim yang mendapat hasil buruk, bukan individual. Adzikry sudah sering berlatih bersama skuat utama dan mendapatkan sesuatu darinya. Dia hanya perlu menunjukkan bahwa dia pantas mendapat kesempatan ini," ujar pelatih asal Kroasia itu.


      "Jika dia bisa mendekati level yang kami miliki dan mampu berkembang bersama tim karena terkadang, ada pemain yang masih muda tapi bisa dengan sangat cepat (menunjukkan perkembangan), maka itu tentu akan menjadi hal yang bagus untuk klub," tambah Hodak.


      Faris dan Adzikry sendiri turut diboyong Hodak ke Tangerang guna melakoni uiji tanding kontra Dewa United di Lapagan Dewa United Sports Center, Senin (22/1/2024) sore ini. Hodak mengaku ingin melihat kemampuan Faris dan Adzikry pada laga nanti.


      "Saya juga ingin melihat penampilan beberapa pemain muda, ada dua dari mereka yang berlatih. Saya ingin melihat bagaimana mereka bereaksi dalam game internal itu," terangnya.

       

      Target Adzikry Tembus Skuat Utama
      Sementara itu, Adzikry mengaku tengah fokus mengasah kemampuannya agar bisa bergabung dalam skuat utama tahun ini. Sejak 2022 lalu, Adzikry sebenarnya sudah berlatih bersama tim senior. Namun, ia harus bergabung dengan tim Persib U-20 yang berlaga di Elite Pro Academy Liga 1 2023-2024.


      "Saya harus mempersiapkan diri dan menunjukkan kepada Coach Bojan Hodak agar mendapat kepercayaan bisa masuk ke tim senior. Tentunya, tahun ini menjadi target saya untuk bisa ke tim senior," kata Adzikry.


      Bersama tim U-20, Adzikry tampil di 17 pertandingan dan membuat 4 gol. Namun, perjalanan Persib U-20 di EPA harus terhenti di babak pendahuluan meski menyisakan 2 laga. Maung Ngora baru memiliki 17 poin dan menempati peringkat 5, tertinggal 7 poin dari PSS Sleman U-20 di posisi 3.


      Mendapat hasil tersebut, Adzikry sempat kecewa. Tapi, kesempatan berlatih bersama tim senior di bawah arahan Coach Hodak secara perlahan telah mengembalikan kepercayaan dirinya. Terlebih, para pemain di skuat utama pun menerimanya dengan baik.


      "Alhamdulillah, kondisi sejauh ini cukup baik. Hasilnya (pertandingan EPA Liga 1) kurang memuaskan, tapi itu berarti kami perlu belajar lagi dan sekarang saya diminta lanjut latihan lagi di sini. Pemain-pemain senior sangat baik dan menanyakan kabar di EPA, kami sama-sama saling menyemangati," ungkap Adzikry. (*)

      den

      0 Komentar

      Tinggalkan Komentar


      Cancel reply

      0 Komentar


      Tidak ada komentar

      Berita Lainnya


      Ditahan Port, Peluang Persib ke 16 Besar Masih Ada
      Ini Susunan Pemain Port FC vs Persib Bandung
      PORT vs PERSIB: Jaga Asa ke 16 Besar, Wajib Menang
      Pelatih Persib Percaya Diri hadapi Port FC
      Gustavo Franca Optimistis Persib Menang lawan Port

      Klasemen Liga Indonesia

      Tim M Point
      1 Persebaya Surabaya 11 24
      2 Persib Bandung 11 23
      3 Borneo FC 11 21

      Klasemen Liga Dunia

      Tim M Point
      1. Liverpool 7 18
      2. Manchester City 7 17
      3. Arsenal 7 17
      4. Chelsea 7 14
      Tampilkan Detail