free hit counter code Skenario Gagal, Timnas Wajib Curi Poin dari Jepang - JuaraNews Inspirasi Semangat Muda web stats service from statcounter

Hot News


Opini


  • RPJPD JABAR 2025-2045
    RPJPD JABAR 2025-2045

    RENCANA Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) merupakan dokumen perencanaan pembangunan jangka panjang.

    Skenario Gagal, Timnas Wajib Curi Poin dari Jepang
    (afp) Pemain Suriah rayakan gol ke gawang India

    Piala Asia 2023 Qatar

    Skenario Gagal, Timnas Wajib Curi Poin dari Jepang

    JuaraNews, Bandung - Laju timnas Indonesia menuju babak 16 Besar Piala Asia 2023 Qatar, agak tersendat setelah 2 rival di daftar Peringkat 3 Terbaik meraih kemenangan.


    Indonesia sendiri sebelumnya berpeluang lolos ke fase knock out kendati belum melakoni laga ketiga kontra Jepang, Rabu (24/1/2024) malam WIB ini. Syaratnya, dua tim peringkat 3 di Grup B dan C, yakni Suriah dan Palestina bermain imbang dengan lawan-lawan pada Selasa (23/1/2024) malam WIB. Dengan bermain imbang, Suriah dan Palestina hanya akan finis dengan poin 2, sehingga Indonesia unggul dalam pemeringkatan di klasemen Peringkat 3 Terbaik.


    Namun hasil pertandingan tak seusai harapan publik Indonesia. Berlaga di Stadion Al Bayt, Al Khor, Suriah sukses menekuk India dengan skor tipis 1-0. Gol Suriah dicetak Omar Khribin pada menit 76. Dengan kemenangan tersebut, Suriah mengoleksi poin 4 dan tetap menempati peringkat 3 di klasemen akhir Grup B. Sedangkan posisi runner-up ditempati Uzbekistan dengan 5 poin setelah bermain imbang 1-1 dengan juara grup, Australia yang total mengoleksi 7 poin. Ketiga tim ini dipastikan lolos ke 16 Besar. Australia dan Uzbekistan sebagai juara dan runner-up grup, lolos otomatis, sedangkan Suriah menjadi tim pertama yang melaju lewat jalur Peringkat 3 Terbaik.


    Kondisi nyaris serupa juga terjadi di Grup C, dimana Palestina meraih kemenangan 3-0 atas Hong Kong di Stadion Abdullah bin Khalifa, beberapa jam kemudian. Dengan tambahan 3 poin, Palestina pun menduduki posisi 3 dengan koleksi 4 poin. Palestina juga menyusul Suriah lolos ke Perdelapan Final melalui jalur Peringkat 3 Terbaik. Sementara 2 tiket otomatis di Grup C, diraih juara grup Iran yang berhasil mengalahkan Uni Emirat Arab 2-1 yang akhirnya tampil sebagai runner-up dan lolos ke 16 Besar.


    Dengan hasil tersebut, kini 2 dari 4 tiket babak gugur lewat jalur Peringkat 3 Terbaik telah diambil. Berarti tinggal 2 tiket lagi yang masih diperebutkan, di antaranya difavoritkan bisa diraih Indonesia dan Bahrain jika menempati posisi 3 di Grup D dan E.


    Ketatnya persaingan dalam perburuan tiket 16 Besar ini pun membuat timnas Indonesia tak punya pilihan lain, kecuali harus mencuri poin saat menghadapi Jepang di Al Thumama Stadium, Doha, Rabu (24/1/2024) mulai pukul 18.30 WIB nanti. Tim Garuda wajib menang atas Samurai Biru agar memastikan lolos otomatis ke fase gugur dengan status runner-up Grup D. Opsi kedua, tim asuhan Pelatih Shin Tae-yong minimal harus menahan imbang Jepang. Sehingga bisa melaju ke Perdelapan Final melalui jalur Peringkat 3 Terbaik menemani Suriah dan Palestina.


    Sedangkan jika sampai kalah oleh Jepang, peluang Indonesia melanjutkan kiprahnya di Doha, mengecil. Pasalnya dengan hanya mengoleksi 3 poin, lolos tidaknya Indonesia ke 16 Besar sangat bergantung pada hasil laga peringkat 3 di grup lain, yakni Bahrain di Grup E dan Oman di Grup F. Kendati kalah, Indonesia bisa lolos, jika Bahrain juga menelan kekalahan dari Yordania, dengan margin gol lebih banyak, sehingga nantinya tim Garuda akan lebih unggul selisih gol dari Bahrain. Indonesia juga bisa lolos, jika Oman bermain imbang dengan Kirgizstan, sehingga Oman akan finis dengan raihan 2 poin.


    Skenario lolosnya Indonesia ke 16 Besar tersebut pun sudah diperhitungan Coach STY. Pelatih asal Korea Selatan tersebut mengaku bakal senang jika memang tim asuhannya bisa memastikan tiket 16 Besar sebelum bertanding dengan Jepang. Namun STY tak terlalu memikirkan hal tersebut. Dia tidak mau menggantungkan harapan pada hasil laga tim lain. Karena itu, pelatih 53 tahun tersebut lebih memilih fokus menyongsong laga kontra Jepang, untuk bisa mencuri poin dari tim Samurai Biru.


    "Kami punya banyak skenario untuk lolos. Jika hasilnya datang sebelum pertandingan besok dan kami lolos ke babak 16 besar, tentu saya akan senang," kata Shin Tae-yong saat sesi jumpa pers jelang laga.

    "Tapi saya tidak memikirkan itu. Saya hanya fokus tentang bagaimana melawan Jepang. Saya telah mempersiapkan taktik dan detil kecil. Jadi saya tidak peduli dengan skenario yang ada saat ini," tegas STY.


    Hasil Pertandingan di Grup B
    13 Januari 2024 Australia 2-0 India
    13 Januari 2024 Uzbekistan 0-0 Suriah
    18 Januari 2024 Suriah 0-1 Australia
    18 Januari 2024 India 0-3 Uzbekistan
    23 Januari 2024 Australia 1-1 Uzbekistan
    23 Januari 2024 Suriah 1-0 India

     

    Klasemen Akhir Grup B

    POSISI

    TIM

    MAIN

    MENANG

    SERI

    KALAH

    GOL

    POIN

    1

    Australia

    3

    2

    1

    0

    4-1

    7

    2

    Uzbekistan

    3

    1

    2

    0

    4-1

    5

    3

    Suriah

    3

    1

    1

    1

    1-1

    4

    4

    India

    3

    0

    0

    3

    0-5

    0

     

    Hasil Pertandingan di Grup C
    14 Januari 2024 Uni Emirat Arab 3-1 Hong Kong
    14 Januari 2024 Iran 4-1 Palestina
    18 Januari 2024 Palestina 1-1 Uni Emirat Arab
    19 Januari 2024 Hong Kong 0-1 Iran
    23 Januari 2024 Iran 2-1 Uni Emirat Arab
    23 Januari 2024 Hong Kong 0-3 Palestina

     

    Klasemen Akhir Grup C

     

    POSISI

    TIM

    MAIN

    MENANG

    SERI

    KALAH

    GOL

    POIN

    1

    Iran

    3

    3

    0

    0

    7-1

    9

    2

    Uni Emirat Arab

    3

    1

    1

    1

    5-4

    4

    3

    Palestina

    3

    1

    1

    1

    5-5

    4

    4

    Hong Kong

    3

    0

    0

    3

    1-7

     


     

    Klasemen Sementara Peringkat 3 Terbaik

    POSISI

    TIM

    MAIN

    MENANG

    SERI

    KALAH

    GOL

    POIN

    1

    Palestina (C)

    3

    1

    1

    1

    5-5

    4

    2

    Suriah (B)

    3

    1

    1

    1

    1-1

    4

    3

    Indonesia (D) 

    2

    1

    0

    1

    2-3

    3

    4

    Bahrain (E)

    2

    1

    0

    1

    2-3

    3

    5

    China (A)

    3

    0

    2

    1

    0-1

    2

    6

    Oman (F)

    2

    0

    1

    1

    1-2

    1

     

    (*)

    Oleh: deni mulyana sasmita / den

    0 Komentar

    Tinggalkan Komentar


    Cancel reply

    0 Komentar


    Tidak ada komentar

    Berita Lainnya


    Port Bertekad Menangi Laga Penting kontra Persib
    Matchday 5 jadi Penentu, Ini Jadwal Lengkapnya
    Resmi, Timnas Indonesia Panggil 33 Pemain Ikuti TC
    Jadwal AFC Champions League Two 2024-2025
    Kondisi Tim Baik, Borneo Siap Curi Poin di Bandung

    Editorial


      Jadwal Liga



      sponsored links


      Klasemen Liga Dunia

      Tim M Point
      1. Liverpool 7 18
      2. Manchester City 7 17
      3. Arsenal 7 17
      4. Chelsea 7 14
      Tampilkan Detail

      Klasemen Liga Indonesia

      Tim M Point
      1 Persebaya Surabaya 11 24
      2 Persib Bandung 11 23
      3 Borneo FC 11 21