free hit counter code 12 Pemain Timnas Terbang ke Arab Minggu Besok - JuaraNews Inspirasi Semangat Muda web stats service from statcounter

Hot News


Opini


  • RPJPD JABAR 2025-2045
    RPJPD JABAR 2025-2045

    RENCANA Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) merupakan dokumen perencanaan pembangunan jangka panjang.

    12 Pemain Timnas Terbang ke Arab Minggu Besok
    (pssi.com) Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

    kualifikasi piala dunia 2026

    12 Pemain Timnas Terbang ke Arab Minggu Besok

    • Jumat, 30 Agustus 2024 | 19:31:00 WIB
    • 0 Komentar

    JuaraNews, Jakarta – Sebanyak 12 pemain pemain Timnas Indonesia yang dipersiapkan untuk melakoni laga Kualifikasi Piala Dunia 2024 zona Asia, menghadapi Arab Saudi dan Australia sudah berkumpul di Jakarta, sejak Kamis (29/8/2024).

     

    Dalam video yang diunggah akun Instagram resmi Timnas Indonesia, terlihat para pemain Garuda sudah tiba di hotel tim. Ke-12 pemain yang bermain di Liga 1 tersebut tampak sudah bergabung dengan skuat Garuda.

     

    Mereka, yakni trio kiper, Ernando Ari Sutrayadi (Persebaya Surabaya), M Adi Satryo (PSIS Semarang), dan Nadeo Argawinata (Borneo FC). Lalu ada 3 pemain Persja Jakarta, yakni Rizky Ridho, Muhammad Ferarri, dan Witan Sulaeman. Selanjutnya, Ramadhan Sananta (Persis Solo), M Dimas Drajad (Persib Bandung), Ricky Kambuaya dan Egy Maulana Vikri dari Dewa United, Wahyu Prasetyo (Malut United), serta Hokky Caraka (PSS Sleman). "Halo Garuda fans, sampai jumpa segera," ujar Egy Maulana dalam video tersebut.

     

    Selain itu terlihat Pelatih timnas Indonesia Shin Tae Yong tiba di hotel tim. Pelatih asal Korea Selatan itu datang disambut para asisten pelatih dan ofisial Timnas Indonesia. "Mohon doanya dan semoga Tim Nasional bisa sukses," ujar asisten STY di Timnas Indonesia, Nova Arianto.

     

    STY sendiri memanggil 26 pemain untuk melawan Arab Saudi dan Australia. Para pemain yang tampil di Liga 1 berkumpul di Jakarta sebelum berangkat ke Jeddah, Arab Saudi pada Minggu (1/9/2024) siang. Sementara untuk pemain yang bermain di klub luar negeri akan terbang langsung ke Arab Saudi, dari negera asal klub masing-masing

     

    Ketua Badan Tim Nasional (BTN) Sumardji mengatakan tim Merah Putih tidak berlama-lama berada di Jakarta setelah berkumpul, Kamis (29/8/2024). Menurutnya, Timnas Indonesia akan melakukan persiapan lanjutan di Arab Saudi. "Minggu, pukul 11.30 WIB (berangkat dari Jakarta)," kata Sumardji di Jakarta, Jumat (30/8/2024).

     

    Dia menuturkan Ernando Ari dan kawan-kawan akan berlatih lebih dahulu di Jakarta untuk menjaga kebugaran. Namun, latihan itu tidak dalam skuad yang lengkap. "Ya, (latihan) pukul 17.00 WIB di Lapangan ABC, Senayan," ucapnya.

     

    Baca Juga: Timnas Indonesia Panggil 26 Pemain, Ini Daftarnya

     

    Asisten Pelatih Timnas Indonesia Nova Arianto memastikan latihan hanya akan diikuti 12 pemain dari 26 nama yang dipanggil. Ke-12 pemain itu saat ini sedang berkarier di Indonesia, sedangkan sisanya 14 pemain bermain di luar negeri. "12 pemain semuanya sudah berkumpul dan semuanya dalam kondisi yang baik,” ungkap Nova.

     

    Para pemain yang berkarier di lua negeri sendiri, terdiri atas 11 pemain naturalisasi dan 3 pemain abroad. Ke-11 pemain naturalisasi, yakni kiper Maarten Paes (FC Dallas, Amerika Serikat), Justin Hubner (Wolverhampton Wanderers, Inggris), Calvin Verdonk (NEC Nijmegen, Belanda), Jay Idzes (Venezia, Italia), Sandy Walsh (KV Mechelen, Belgia), Shayne Pattynama (KAS Eupen, Belgia), Nathan Tjoe-A-On (Swansea City, Inggris), Ivar Jenner (Jong Utrecht, Belanda), Rafael Struick (ADO Den Haag, Belanda), Ragnar Oratmangoen (FCV Dender, Belgia), dan Thom Haye (Belanda) yang saat ini masih belum memiliki klub.

     

    Sedangkan 3 pemain abroad, yakni Asnawi Mangkualam (Port FC, Thailand), Pratama Arhan (Suwon FC, Korea Selatan), dan Marselino Ferdinan (Oxford United, Inggris). Ke-14 pemain tersebut akan langsung berangkat ke Jeddah dari negara tempat mereka berkarier, dan bergabung dengan skuat STY lainnya.

     

    Baca Juga: Jadwal Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia

     

    Pada Putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia ini, Indonesia bergabung di Grup C bersama Arab Saudi, Australia, China, dan Bahrain. Total timnas Indonesia akan melakoni 10 laga di Grup C, dengan rincian 5 tandang dan 5 kandang.

     

    Sesampainya di Jeddah, skuat Merah Putih akan langusng melakukan persiapan menghadapi matchday 1 menghadapi timnas Arab Saudi yang akan digelar di Stadion King Abdul Aziz Sport Center, Jeddah, Kamis (6/9/2024). Lima hari berselang, anak-anak asuh STY akan kembali ke Indonesia untuk melakoni matchday 2 menjamu timnas Australia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan Jakarta, 10 September 2024.

     

    Seusai menjamu Australia, Indonesia dijadwalkan akan meladeni Bahrain pada 10 Oktober 2024, lalu berhadapan dengan China, 5 hari berselang. Bulan berikutnya Indonesia akan menghadapi tim terbaik Asia, Jepang di dalam negeri pada 14 November 2024. Lima hari setelahnya, 19 November 2024 akan menjamu Arab Saudi.

     

    Setelah itu, pertandingan kualifikasi akan berlanjut pada Maret 2025. Lawan yang akan dihadapi tim Merah Putih adalah Australia, yakni pada 20 Maret 2025. Selepas laga tersebut, Timnas Indonesia akan terbang kembali ke dalam negeri, untuk menjamu Bahrain pada 25 Maret 2025. Berikutnya Indonesia akan menjamu China di dalam negeri pada 5 Juni 2025. Dan lawan terakhir untuk fase ketiga kualifikasi ini adalah Jepang, pada 10 Juni 2025.

     

    Dari Putaran 3 ini nantinya 2 tim terbaik di ketiga grup, yakni juara dan runner-up otomatis lolos ke Piala Dunia 2026 yang digelar di Amerika Serikat, Meksiko, dan Kanada. Sedangkan tim peringkat 3 dan 4 akan berlanjut ke Putaran 4, yang dibagi dalam 2 grup berisi masing-masing 3 tim. Tim peringkta pertama di 2 grup Putaran 4 tersebut akan mendapatkan tiket ke putaran final Piala Dunia 2026. Sedangkan 2 runner-up akan bertemu di Putaran 5 untuk memperebutkan 1 tiket playoff interkontinental. Selanjutnya pemenang Putaran 5 akan bertanding di laga playoff menghadapi wakil dari konfederasi lain, yakni wakil dari Afrika (CAF). (*)

    Oleh: deni mulyana sasmita / den

    0 Komentar

    Tinggalkan Komentar


    Cancel reply

    0 Komentar


    Tidak ada komentar

    Berita Lainnya


    Port Bertekad Menangi Laga Penting kontra Persib
    Matchday 5 jadi Penentu, Ini Jadwal Lengkapnya
    Resmi, Timnas Indonesia Panggil 33 Pemain Ikuti TC
    Jadwal AFC Champions League Two 2024-2025
    Kondisi Tim Baik, Borneo Siap Curi Poin di Bandung

    Editorial


      Jadwal Liga



      sponsored links


      Klasemen Liga Dunia

      Tim M Point
      1. Liverpool 7 18
      2. Manchester City 7 17
      3. Arsenal 7 17
      4. Chelsea 7 14
      Tampilkan Detail

      Klasemen Liga Indonesia

      Tim M Point
      1 Persebaya Surabaya 11 24
      2 Persib Bandung 11 23
      3 Borneo FC 11 21