free hit counter code Wapres Dorong Pemanfaatan Lahan Tidur - JuaraNews Inspirasi Semangat Muda web stats service from statcounter

Hot News


Jabar Juara


Opini


  • RPJPD JABAR 2025-2045
    RPJPD JABAR 2025-2045

    RENCANA Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) merupakan dokumen perencanaan pembangunan jangka panjang.

    Wapres Dorong Pemanfaatan Lahan Tidur

    Wapres Dorong Pemanfaatan Lahan Tidur

    • Kamis, 2 November 2023 | 07:08:00 WIB
    • 0 Komentar

    JuaraNews Bandung - Penjabat Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin mendampingi Wakil Presiden RI Ma'ruf Amin dalam kunjungan kerja melakukan Kick Off Gerakan Ketahanan Pangan Nasional di Desa Wanajaya, Kecamatan Cibitung, Kabupaten Bekasi, Rabu (1/11/2023). 

     

    Dalam acara tersebut Bey Machmudin bersama Wapres meninjau beberapa lahan yang tadinya tidur menjadi produktif ditanami padi dan jagung guna memenuhi kebutuhan masyarakat.

     

    Kick Off Gerakan Ketahanan Pangan Nasional merupakan upaya pemerintah dalam menjaga stabilitas ketahanan pangan di seluruh Indonesia agar tetap terkendali. 

     

    Setelah meninjau beberapa lahan tidur yang sudah produktif, Bey bersama Ma'ruf Amin menabur benih ikan di Embung Taman Pancasila Desa Wanajaya, Kecamatan Cibitung, Bekasi. 

     

    Lahan yang hari ini dilakukan Kick Off Gerakan Ketahanan Pangan Nasional merupakan milik TNI, namun dalam implementasinya akan di swadayakan dengan masyarakat sekitar. 

     

    Wapres Ma'ruf Amin menuturkan, Gerakan Ketahanan Pangan Nasional dilakukan sebagai solusi yang dihadirkan pemerintah dalam menjaga stabilitas pangan. 

     

    "Hari ini saya bersama Menteri Pertanian, Kapolri, Panglima TNI, dan Pj. Gubernur Jabar melakukan Kick off Gerakan Ketahanan Pangan Nasional yang merupakan jawaban terhadap masalah pangan yang dihadapi dunia," ucap Wapres. 

     

    Dalam acara tersebut hadir pula Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman, Panglima TNI Laksamana Yudo Margono, dan Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo. 

     

    Wapres berharap dengan gerakan tersebut bisa menanggulangi permasalahan pangan yang sedang melanda dunia, bukan hanya Indonesia. 

     

    "Oleh karena itu kita tidak ingin Indonesia mengalami masalah. Padahal kita banyak lahan, oleh karena itu kita akan mengoptimalkan semua lahan terutama lahan yang tidur untuk menjadi produktif," tutur Ma'ruf Amin. 

     

    "Pada lahan milik TNI banyak lahan-lahan yang masih tidur. Oleh karena itu kita melakukan upaya-upaya dan ini juga bagian dari TNI terkait operasi militer selain perang untuk ketahanan pangan," tandasnya. 

     

    Ma'ruf Amin menegaskan, dalam beberapa waktu kedepan akan memaksimalkan lahan-lahan milik pemerintah, baik itu TNI/Polri untuk dikelola dan menjadikan lahan tersebut produktif bermanfaat bagi masyarakat. 

     

    "Saya kira intinya kita sekarang tidak akan membiarkan lahan tidur. Jangan ada lahan tidur dan tenaga yang nganggur," pungkas Wapres. (*)

    bas

    0 Komentar

    Tinggalkan Komentar


    Cancel reply

    0 Komentar


    Tidak ada komentar

    Berita Lainnya


    Alumni Cipayung Plus Siap Awasi Rekapitulasi Suara
    LENGKAP, Ini Hasil Quick Count Pilkada di Jabar
    Dedi Mulyadi Dihadiahi Jersey Persib Oleh Bos Umuh
    Jabar Antisipasi Potensi Bencana saat Libur Nataru
    Naiknya UM 2025, Ini Catatan ASPEK Indonesia

    Editorial



      sponsored links